Bubur Sumsum


Sebenarnya saya tidak pandai memasak, tapi karena anak-anak dan suamiku doyan ngemil, mau tak mau ku coba resep-resep yang jadi kegemaran mereka.
Kalau tak, bisa bankrut awak nie.. :)  Nah, Salah satunya ini:



Bahan Bubur:.

  • 100 gr tepung beras
  • 1 liter santan (kalo males, pakai yang instan aja   :p
  • 1 lembar daun pandan
  • 1/2 sdt garam
Gula:
  • 150 gr gula jawa
  • 300 ml air
  • 1 lembar pandan
  • 1 sdm gula pasir
Cara Membuat:
- Campur santan, tepung beras dan garam, aduk sampai rata
- Masak dengan api sedang, masukan pandan, aduk terus sampai meletup-letup. selesai.
- Hidangkan bersama gulanya.
- untuk gula, campur semua bahan, rebus hingga mendidih.
Catatan: kalau perlu ngaduknya yang fokus, jangan sambil sms-an, apalagi facebook-an. Biar hasilnya gak gumpal.. :D

Comments

Populer

Pempek Abang-Abang

Ya.. Rabbi